salju cursor Hello Kitty Christmas Reef

Monday, May 25, 2015

Kalah Telak dari Stoke City, Ini Alasan Rodgers

STOKE – Hasil buruk dituai Liverpool pada pertandingan terakhir Premier League 2014-2015 melawan Stoke City di Britannia Stadium, Minggu 24 Mei 2015. Tidak tanggung-tanggung, anak asuh Brendan Rodgers dihantam enam gol, dan hanya dibalas satu.
Menanggapi kekalahan tersebut, Rodgers mengakui para pemainnya membuat banyak kesalahan, baik dalam bertahan maupun menyerang. Ia juga menyebut para pemainnya bermain sangat buruk di babak pertama.
“Kami membuat terlalu banyak kesalahan dari tiap individu, baik saat bertahan maupun saat menyerang,” ujar pelatih asal Wales, mengutip Sportsmole, Senin (25/5/2015).
“Kami dikalahkan dengan mudah, dan kami tidak cukup kompetitif pada saat bertanding. Kami bermain sangat, sangat buruk di babak pertama,” tambahnya.
Pada pertandingan tersebut, The Reds memang sempat tertinggal jauh pada babak pertama. Para pemain Stoke City berhasil merobek jala Simon Mignolet sebanyak lima kali, melalui Mame Biram Diouf, Jonathan Walters, Charlie Adam, dan Steven N’Zonzi.
Dengan kekalahan tersebut, Liverpool harus rela posisi limanya digeser Tottenham Hotspur, yang disaat bersamaan meraup poin penuh setelah membungkam Everton 1-0. Meski kalah, The Kop tetap berhak mendapatkan tiket Europa League musim depan.

Baca Juga Berita Lainnya :

Angkat Trofi Liga Spanyol 2015, Messi Akui Barca Masih Haus Gelar Juara

Imbangi MU, Si Macan Terjun ke Jurang Degradasi

MU Tak Serius Kejar Bintang Muenchen

0 comments:

Post a Comment