Barcelona vs Athletic Bilbao (AP Photo/Manu Fernandez) Berita Grup96 - Lionel Messi sekali lagi menunjukkan keterampilannya mengolah bola. Dia mencetak gol spektakuler ketika Barcelona menjuarai Copa del Rey setelah menang 3-1 atas Atheletic Bilbao di Camp Nou, dini hari tadi. |
La Pulga --julukan Messi-- mencetak gol pertama Barcelona pada menit ke-20. Golnya sangat spektakuler karena dia melakukan aksi individu dari tengah lapangan.
Striker asal Argentina itu menggiring bola dari sisi kiri pertahanan Bilbao dan melepaskan diri dari hadangan 4 pemain lawan sebelum melepaskan tendangan yang tidak bisa dihentikan kiper Iago Buisan.
Pelatih Barcelona, Luis Enrique memberikan pujian setinggi langit untuk gol tersebut. Namun, dirinya sudah tidak kaget jika Messi membuat aksi yang mengundang decak kagum.
"Golnya seperti tercipta dari galaksi lain. Tapi, kami sudah terbiasa dengan Messi. Kami beruntung bisa menikmati kehebatannya setiap latihan," ucap Enrique, dikutip dari Goal.
Enrique melanjutnya, dirinya ingin melihat tayangan ulang gol Messi. "Saya tidak sabar melihat golnya di televisi. Sangat sulit melihat gol yang dia cetak secara langsung," jelas pria asal Spanyol tersebut.
0 comments:
Post a Comment